Biodata Coki Pardede, Biografi, Profil Lengkap, Agama, Karir, dan Umur

Biodata Coki Pardede, Biografi, Profil Lengkap, Agama, Karir, dan Umur


Dengan ragam kontrovesinya Coki Pardede dianggap sebagai musuh masyarakat. Selain melakukan penyalahgunaan narkoba, Coki juga pernah dianggap menistakan agama Islam melaui konten YouTube-nya.


Baru-baru ini, melalui unggahan Instagram-nya pada tanggal 22 Mei lalu, Ia juga mengungkapkan beberapa hal terkait PA 212 dan kesabaran Coldplay. Ia mengungkapkan beberapa hal yang mungkin akan ditolak di Indonesia, selain penolakan Timnas Israel dalam ajang Piala Dunia U-20.


Dengan beberapa rekam jejaknya yang penuh kontroversi, membuat nama Coki dianggap sebagai musuh masyarakat.


Meski menjadi salah satu komedian yang kerap hadir di beberapa film dan acara televisi, belum banyak yang mengenal sosok Coki, nih. Untuk itu, yuk simak artikel mengenai Biodata dan Profil dari Coki Pardede berikut ini.


Biodata Coki Pardede

Nama Lengkap : Reza Pardede
Nama Panggung : Coki Pardede
Nama Panggilan : Coki Pardede
Tempat Lahir : Jakarta, Indonesia
Tanggal Lahir : Kamis, 21 Januari 1988
Agama : Agnostik
Kewarganegaraan : Indonesia
Usia : 35 Tahun (2023)
Pendidikan : Universitas Gunadarma, jurusan Sastra Inggris
Profesi : Komedian, Aktor, dan YouTuber
Tahun Aktif : 2012 - Sekarang
Pasangan : -
Ayah : Hannibal Pardede
Ibu : -
Saudara : - Adolf Pardede
- Jefta Pardede
Sosial Media : Instagram : @cokipardedebebas
- Twitter : @pardedereza666
Channel Youtube : Coki Pardede


Biografi dan Profil Lengkap Coki Pardede


Biografi dan Profil Lengkap Coki Pardede

Reza Pardede, S.S., yang lebih dikenal sebagai Coki Pardede merupakan pelawak tunggal, komika, aktor, presenter dan youtuber asal Indonesia. Pria yang lahir di Jakarta pada 21 Januari 1988 ini aslinya keturunan medan dengan marganya Pardede, namun ia besar di Depok, Jawa Barat. Ayahnya bernama Hannibal Pardede, sementara ia memiliki dua orang adik bernama Adolf Pardede dan Jefta Pardede.


Coki merupakan lulusan dari Universitas Gunadarma jurusan sastra Inggris pada 2014 lalu. Terkait dengan agama, Coki Pardede pernah mengatakan bahwa dirinya adalah agnostik. Agama agnostik itu sendiri merupakan pandangan bahwa ada atau tidaknya Tuhan adalah sesuatu yang tidak dapat diketahui.


Perjalanan Karir Coki Pardede

Karier Coki Pardede bermula saat menjadi kontestan ajang pencarian bakat Stand Up Comedy Indonesia (SUCI) Season 4 dan Stand Up Comedy Academy 2. Sebelum memutuskan mengikuti SUCI 4, Coki pernah terlibat dalam serial Malam Minggu Miko 2 karya Raditya Dika.


Coki juga diketahui merupakan anggota aktif dari komunitas Stand Up Indo Cabang Depok karena ia dibesarkan dan melanjutkan kuliahnya di Depok. Selain menjadi komika, Coki sempat mencoba peruntungan dalam dunia tarik suara dengan membuat band KAFIRS bersama temannya.


Setelah menyelesaikan kompetisi Stand Up Comedy Indonesia Season 4 dan berakhir di 8 besar, Coki bersama rekan komika lainnya mendirikan kelompok Majelis Lucu Indonesia. Kendati demikian, beragam kasus yang menyeret namanya membuat kariernya di industri hiburan tanah air sempat redup.


Film yang diperankan Coki Pardede

  • Cinta Brontosaurus (2013) sebagai pewawancara
  • Single (2015) sebagai Sobi
  • Get Up Stand Up (2016) sebagai Presenter buka pelantang di kafe
  • The Guys (2017) sebagai Klien Kopi
  • Flight 555 (2018) sebagai Mahasiswa
  • Partikelir (2018) sebagai Rekan kerja
  • Dimsum Martabak (2018) sebagai Pria dari bank
  • Gila Lu Ndro! (2018) sebagai Tukang kain
  • Single Part 2 (2019) sebagai Manajer kafe acara melawak tunggal
  • Miracle in Cell No.7 (2022) sebagai Amat
  • Before I Met You (2022) sebagai Satpam Reno


Seri Web yang diperankan Coki Pardede

  • Lady Giga (2019) sebagai Coki
  • Pergi Pagi Pulang Untung Reborn (2020) sebagai Tukang Bakso
  • Cek Toko Sebelah: Babak Baru 2 (2020) sebagai Geng Gurame Cyber


Acara televisi

  • Stand Up Comedy Indonesia Kompas TV sebagai finalis tahun 2014
  • SUCI Playground (Kompas TV)
  • Stand Up Comedy Show (Metro TV)
  • Stand Up Seru (Kompas TV)
  • Combreak (Kompas TV)
  • Stand Up Everywhere (RCTI)
  • Stand Up Comedy Academy 2 (Indosiar) sebagai finalis tahun 2016
  • Duel Super (Trans7)
  • Republik Sosmed (Trans TV) - segmen "roasting" bintang tamu
  • Keramat (iNews)


Kontroversi Coki Pardede

Nama Coki Pardede dikenal dengan berbagai rekam jejak negatif di industri hiburan Indonesia. Terakhir, pada 1 September 2021 Coki diketahui menjadi tersangka dalam penyalahgunaan obat-obatan terlarang. Coki ditanggap oleh Polres Metro Tangerang atas kepemilikan sabu dengan berat 0,5 gram di kediamannya yang berlokasi di BSD.


Tak hanya sabu, polisi juga menyita barang bukti lainnya seperti alat suntik, akhirnya Coki harus menjalani hukuman rehabilitasi.


Selain menjadi tersangka narkoba, Coki juga sempat terkenal dengan kontroversinya dalam menistakan agama Islam pada 20 Oktober 2018. Coki dituding menistakan agama dengan melontarkan cara memasak daging babi.


Dalam video YouTube-nya bersama Tretan Muslim, Coki mengatakan jika daging babi dimasak dengan kurma bisa menjadi makanan halal. Dari perkataan tersebut, Coki Pardede dan Tretan Muslim mendapatkan banyak teguran dan komentar pedas dari netizen.


Setelah melalui hukuman rehabilitasi selama kurang lebih 1 tahun akhirnya pada tanggal 27 September 2022 Coki dapat menghirup udara bebas.


Kepulangan Coki disambut oleh rekan sesama selebriti, Deddy Corbuzier, dengan mengundangnya menjadi bintang tamu di kanal YouTube-nya.


Dalam rangka comeback dan memulai kembali kariernya, Coki Padede akan menggelar pertunjukan stand up comedy di beberapa kota Indonesia bertajuk Maaf Saya Bebas pada akhir tahun 2022.


Demikianlah profil dan biodata Coki Pardede, lengkap agama, umur, dan perjalanan kariernya. Terlepas dari jejak kontroversinya, kamu setuju gak nih jika komika yang satu ini punya bakat komedi yang luar biasa?

Load comments